Langsung ke konten utama

41 Desain Interior Rumah Ala Jepang

Desain Model Interior Rumah Ala Jepang. Desain rumah yang banyak digemari saat ini adalah rumah ala Jepang. Jepang adalah negara di Asia yang memiliki banyak keunikan, terutama keunikan budayanya. Keunikan tersebu dapat Anda lihat tidak hanya dari baju atau pakaian tradisional saja, namun dari desain-desain rumah khas Jepang.

Ciri khas dari rumah Jepang adalah konsep lesehan. Lesehan ini tidak hanya terdapat pada satu ruangan saja, tapi juga ruangan lain seperti kamar tidur dan ruang makan. Identitas lain dari sebuah desain rumah kayu ala Jepang adalah pintunya yang spesial yaitu menggunakan desain pintu geser. Pintu geser ini pun dibuat dengan bahan kayu dan kertas khusus untuk sebuah pintu.

Jika Anda tinggal di perkotaan, rumah pribadi ala Jepang masih sangat sedikit yang bisa Anda temukan. Kebanyakan rumah ala Jepang lebih banyak didesain pada restoran atau gedung-gedung yang memang berhubungan dengan Jepang langsung, contohnya restoran Jepang.


Desain rumah model Jepang full bisa dilihat di daerah perbukitan. Rumah-rumah tersebut hampir mirip dengan rumah desain untuk villa. Model rumah modern ala Jepang adalah rumah yang memerlukan desain taman ala Jepang juga, maka tak heran jika banyak rumah ala Jepang dibuat di wilayah yang masih asri dan jauh dari pemukiman padat.

Contoh Model Interior Rumah Ala Jepang



Desain Interior Rumah Ala Jepang










































Jika Anda ingin membuat sebuah usaha dengan membangun persewaan villa dengan desain rumah ala Jepang, atau Anda adalah orang yang sedang mempersiapkan rumah untuk masa tua Anda dengan desain rumah ala Jepang, Anda perlu memperhatikan ciri-ciri desain rumah modern ala Jepang terlebih dahulu.


Ciri-ciri ini adalah panduan dasar Anda untuk membuat rumah model ala Jepang dengan benar. Berikut ini ciri khas desain rumah ala Jepang.

4 Ciri Khas Desain Rumah Ala Jepang


1. Unsur alam yang kental
Jepang adalah negara dengan kebudayaan yang sangat memperhatikan alam di sekitarnya, maka jangan heran jik abanyak rumah ala Jepang yang didesain dengan banyak unsure penggunaan alam, seperti tanaman dan batu-batuan alam. Unsur ala mini juga sangat terlihat pada desain taman ala Jepang yang unik, mulai dari kolam taman, air mancur, dan jalan setapak dari bebatuan.

Baca Juga : Rumah Minimalis

2. Pintu geser
Seperti yang sudah dijelaskan di awal, desain rumah Jepang identik dengan pintu gesernya. Pintu ini adalah jenis pintu unik dengan desain alami yang biasanya dibuat dari kayu dan kertas. Ukuran pintu geser ala Jepang bisa dibuat dengan berbagai ukuran, namun pada umumnya pintu ini dibuat dengan ukuran yang cukup besar agar bisa memberikan ruang yang cukup untuk memasuki dan keluar dari sebuah ruangan.

3. Minimalis dan simpel
Desain rumah minimalis ala Jepang cenderung minimalis dan sederhana dengan lantai yang bersih dan dinding yang juga tidak memiliki banyak dekorasi. Kesederhanannya juga bisa dilihat dari penataan ruang yang rapi dengan mengukur segala sesuatunya dengan baik dan detail. Rumah yang rapi dan tertata dengan baik tentu akan lebih nyaman untuk ditempati siapa saja.

4. Lantai kayu
Masih berhubungan dengan unsur alaminya, desain rumah ala Jepang selalu dibuat dengan desain lantai kayu. Tujuan dari penggunaan kayu untuk lantai rumah adalah agar pemilik rumah merasa tetap hangat walaupun di musim dingin. Lantai kayunya pun juga didesain sedemikian rupa, sehingga desain kayunya terlihat sangat natural dan juga indah untuk dipandang mata.

Semoga informasi 41 Desain Interior Rumah Ala Jepang sangat bermanfaat bagi anda.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Panduan Penggunaan Cat Taka Paints untuk Tembok Baru dan Lama

Ingin membuat nuansa baru yang indah di rumah? Anda bisa langsung segera mengganti warna cat rumah! Banyak cat dinding berkualitas dan memiliki variasi warna yang menarik, salah satunya varian cat dari Taka Paints. Namun tunggu dulu, Anda tentu perlu mengetahui bagaimana cara mengaplikasikannya dengan baik dan benar. Psssttt… mengecat di tembok baru dan tembok lama harus dengan langkah yang berbeda, lho, karena permukaan dasarnya yang juga berbeda! Nah, kali ini akan menguraikan panduan cara pengecatan tembok dengan varian cat dari Taka Paints (Imprezza, Armor, dan Florance) untuk tembok baru maupun tembok lama. Perhatikan baik-baik, ya! Panduan Penggunaan Cat Taka Imprezza Taka Imprezza dengan teknologi scrub resistance yang tinggi dapat mencegah kotoran yang melekat pada dinding sehingga dinding rumah Anda bisa dibersihkan berkali-kali tanpa merusak lapisan cat. Dan oleh karena teknologi Silktouch yang terkandung dalam cat, Taka Imprezza mampu menjadikan permukaan rumah An...

11 Desain Rumah Minimalis 4 Kamar Tidur

Model Desain Rumah Minimalis 4 Kamar Tidur . Apa yang langsung muncul dibenak Anda ketika melihat sebuah rumah minimalis? Rumah kecil dengan ukuran ruangan yang kecil pula. Rumah minimalis tersedia dengan berbagai tipe dan macam. Untuk ukuran rumah ini memang tergolong rumah kecil karena diperuntukkan bagi masyarakat yang ingin memiliki rumah dengan harga terjangkau. Rumah minimalis merupakan rumah pilihan yang populer bagi mereka yang tidak bisa memiliki rumah besar dengan harga tinggi. Sama dengan rumah besar lainnya, rumah minimalis harus dibuat dengan ruangan yang lengkap, seperti ruang tamu, ruang makan, dapur, dan juga kamar tidur. Jumlah kamar tidur untuk sebuah rumah minimalis pada umumnya biasanya berjumlah 2 buah kamar tidur. Bagaimana jika Anda memiliki banyak anggota keluarga? Hal inilah yang biasanya sering dialami oleh pemilik rumah minimalis dengan jumlah kamar tidur yang terbatas. Total anggota keluarga berjumlah 4 sampai 5, namun kamar tidur yang tersedia hanyalah 2 bu...

15 Desain Teras Depan Rumah Minimalis

Desain Teras Depan Rumah Minimalis . Model Teras depan rumah adalah bagian paling depan dari rumah Anda sebelum memasuki ruang tamu. Bagian depan rumah ini sering dijadikan tempat untuk mengobrol santai sambil menghirup udara segar di luar rumah. Selain itu Anda tidak berada terus di dalam rumah dengan kadar udara yang terkadang hanya sedikit. Teras depan rumah biasanya dihiasi dengan kursi dan meja untuk teras, ditambah dengan beberapa pot tanaman. Desain teras juga bisa bermacam-macam, tergantung dari model rumah dan ukuran rumah. Rumah besar biasanya memiliki teras depan yang cukup besar, sedangkan rumah minimalis belum tentu memiliki teras depan yang cukup luas. Rumah minimalis didesain dengan konsep bagaimana memberikan ruang lebih untuk Anda bergerak dari satu ruangan ke ruangan lain. Hal itulah desain teras depan rumah minimalis biasanya tidak terlalu dimaksimalkan dari segi ukuran, tapi lebih ke kenyamanan. Model rumah minimalis dengan teras depan minimalis dapat didesain denga...